3 - Syahadat bahwa Muhammad ﷺ Adalah Utusan Allah

عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رضي الله عنه، أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ ﷺ  قَالَ: «كُلُّ أُمَّتِي يَدْخُلُونَ الجَنَّةَ إِلَّا مَنْ أَبَى»، قَالُوا: يَا رَسُولَ اللَّهِ، وَمَنْ يَأْبَى؟ قَالَ: «مَنْ أَطَاعَنِي دَخَلَ الجَنَّةَ، وَمَنْ عَصَانِي فَقَدْ أَبَى» رواه البخاري. 


Dari Abu Huraira bahwasanya Rasulullah ﷺ bersabda

1.“Setiap umatku masuk surga kecuali yang enggan.”2. Para sahabat bertanya, “Wahai Rasulullah, siapakah yang enggan itu?” 3.Beliau menjawab, “Barang siapa yang taat kepadaku, maka ia masuk surga, sedangkan barang siapa yang tidak taat kepadaku, maka ia enggan.”

Ayat Quran Terkait


Allah Ta'ala berfirman

"Katakanlah (Muhammad), 'Jika kamu mencintai Allah, ikutilah aku, niscaya Allah mencintai kamu dan mengampuni dosa-dosa kamu.' Allah Maha Pengampun, Maha Penyayang."

(QS. Áli 'Imrán: 31)

Allah Ta'ala berfirman

"Dan barang siapa mencari agama selain Islam, dia tidak akan diterima, dan di akhirat dia termasuk orang yang rugi."

(QS. Áli 'Imrán: 85)

Allah juga berfirman,

"Katakanlah, 'Taatlah kepada Allah dan taatlah kepada Rasul; jika kamu berpaling, maka sesungguhnya kewajiban Rasul (Muhammad) itu hanyalah apa yang dibebankan kepadanya.'”

(QS. An-Núr: 54)

Allah berfirman,

"Maka hendaklah orang-orang yang menyalahi perintah Rasul-Nya takut akan mendapat cobaan atau ditimpa azab yang pedih."

(QS. An-Núr: 63)

Allah juga berfirman

"Apa yang diberikan Rasul kepadamu, maka terimalah. Dan apa yang dilarangnya bagimu, maka tinggalkanlah. Dan bertakwalah kepada Allah. Sungguh, Allah sangat keras hukuman-Nya."

(QS. Al-Ôasyr: 7)

Proyek Hadis