عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رضى الله عنه : أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ قَالَ: «إِنَّ لِلَّهِ تِسْعَةً وَتِسْعِينَ اسْمًا؛ مِائَةً إِلَّا وَاحِدًا، مَنْ أَحْصَاهَا دَخَلَ الجَنَّةَ»، زَادَ في رواية: «إِنَّهُ وِتْرٌ يُحِبُّ الْوِتْرَ». متفق عليه

Dari Abu Hurairah رضي الله عنه, bahwasanya Rasulullah ﷺ bersabda

“Sesungguhnya Allah mempunyai sembilan puluh sembilan nama, Seratus kurang satu Barang siapa menghitungnya, ia akan masuk surga.”Dalam riwayat lain ada tambahan, “Sesungguhnya Allah itu ganjil dan menyukai bilangan ganjil.”


Ayat Quran Terkait


Allah Ta'ala berfirman

"Dan Allah memiliki Asmā’ul Ḥusnā (nama-nama yang terbaik), maka bermohonlah kepada-Nya dengan menyebut Asmā’ul Ḥusnā itu dan tinggalkanlah orang-orang yang menyalahartikan nama-nama-Nya.  Mereka kelak akan mendapat balasan terhadap apa yang telah mereka kerjakan."

(QS. Al-A'ráf: 180)

Allah juga berfirman

"Katakanlah (Muhammad), 'Serulah Allah atau serulah Ar-Raḥmān. Dengan nama yang mana saja kamu dapat menyeru, karena Dia mempunyai nama-nama yang terbaik (Asmā’ul Ḥusnā).”

(QS. Al-Isrá`: 110)

Allah berfirman

22. "Dialah Allah, tidak ada tuhan (yang berhak disembah) selain Dia. Mengetahui yang gaib dan yang nyata, Dialah Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang.  23. Dialah Allah, tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) selain Dia. Maharaja Yang Mahasuci, Yang Mahasejahtera, Yang Menjaga keamanan, Pemelihara Keselamatan, Yang Mahaperkasa, Yang Mahakuasa, Yang Memiliki segala Keagungan. Mahasuci Allah dari apa yang mereka persekutukan. 24. Dialah Allah Yang Menciptakan, Yang Mengadakan, Yang Membentuk Rupa, Dia memiliki nama-nama yang indah. Apa yang di langit dan di bumi bertasbih kepada-Nya. Dan Dialah Yang Mahaperkasa, Mahabijaksana."

(QS. Al-Ôasyr: 22-24)

Proyek Hadis